Seekor Gajah Liar Mengamuk di India, 20 Orang Tewas

Posted on

Seekor gajah liar mengamuk di hutan Jharkhand, India. Akibat dari peristiwa itu, dilaporkan 20 orang tewas.

Dilansir infoNews dari AFP, Selasa (13/1/2026), seekor gajah jantan tunggal, dilaporkan sudah mengamuk selama sembilan hari mulai awal Januari. Hal tersebut menciptakan kepanikan di distrik pedesaan West Singhbhum.

“Kami sedang berusaha melacak dan menyelamatkan gajah liar ganas ini yang telah membunuh begitu banyak orang,” kata petugas kehutanan pemerintah Aditya Narayan kepada AFP. Ia membenarkan jumlah korban tewas mencapai 20 orang.

Anak-anak dan orang tua termasuk di antara korban tewas. Selain itu, korban tewas termasuk seorang pawang gajah profesional yang dikenal dengan sebutan mahout.

Tapi, seusai menimbulkan kerusakan, gajah itu belum terlihat sejak Jumat (9/1), meskipun sudah dilakukan beberapa patroli di daerah tersebut. Para pejabat mengatakan tim pencari, dibantu oleh drone, sedang menyisir hutan lebat, termasuk cagar alam nasional di negara bagian Odisha.

Ketakutan sudah mendorong penduduk lebih dari 20 desa untuk meninggalkan ladang mereka. Beberapa warga memilih berdiam diri di dalam rumah pada malam hari, kata kepala desa terpilih Pratap Chachar kepada AFP.

“Tim polisi, atau kendaraan petugas kehutanan, mengunjungi desa-desa pada malam hari untuk memberikan bantuan penting kepada penduduk desa,” kata Chachar.