Sempat Unggul 2 Set, Medan Falcons Tumbang 2-3 dari Surabaya Samator

Posted on

Tim Voli Putra, Medan Falcons Tirta Bhagasasi kembali menelan kekalahan dari Tim Voli Putra, Surabaya Samator dengan skor tipis 2-3. Sebelumnya juga gagal ketika menjamu Tim Voli Putra, asal Jakarta Garuda Jaya.

Pertandingan kedua tim berlangsung di GOR Voli Sumut Sport Center, Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut), Sabtu (17/1/2026). Pantauan infoSumut, dalam laga itu, tim Medan Falcons Tirta Bhagasasi mendapat dukungan dari suporter. Antusias warga Medan begitu ramai menyaksikan pertandingan tersebut.

Dalam laga tersebut, di awal pertandingan aksi kejar-kejaran poin pun terjadi, hingga di set pertama Tim Voli Putra, Surabaya Samator memimpin dengan skor 25-22. Pada set kedua Medan Falcons mampu menyamai kedudukan dengan skor tipis 25-23.

Di set ketiga pertandingan memanas, kedua tim saling balas membalas poin hingga akhirnya di set ini Medan Falcons kembali memimpin dengan skor cukup jauh 25-19. Pada set ke empat perfoma Medan Falcons berkurang, Tim Voli asal Surabaya tampil comeback yang begitu gemilang hingga mampu merebut kembali kemenangan dengan skor yang jauh 25-17.

Hasil pertandingan seri 2-2, penambahan babak penentuan pun terjadi, laga kian menegangkan saat Medan Falcons harus memainkan set tambahan. Di set penentuan ini, Medan Falcons tampil habis-habisan, saling kejar poin dengan lawan hingga membuat suasana pertandingan semakin dramatis. Hingga di set terakhir Medan Falcons harus mengakui kekalahan dari Surabaya Samator dengan skor tipis 21-19.

Usai laga asisten pelatih Samator, Sigit Ari Widodo mengaku senang timnya bisa memenangkan laga ini. Namun, dia juga sekaligus merasa tidak puas dengan penampilan anak-anak Samator.

“Saya tidak puas karena permainan anak-anak tidak mencerminkan permainan individu, bukan permainan tim,” ujar Sigit pada awak media dalam Press Conference usai laga.

Menurutnya, permainan di set pertama bermain secara tim. Tetapi di set berikutnya permainan anak didiknya bermain secara individu bukan tim.

“Tapi pada set kedua dan ketiga menunjukkan permainan secara individu tidak secara tim,” lanjutnya.

Kepala Pelatih Medan Falcons, Ariyanto Joko Sutrisno menyikapi kegagalan dalam pertandingan ini, ia mengatakan bahwa servisnya Samator membuat Falcons gagal hingga tertinggal 7 poin dan itu menjadi sebuah tekanan bagi anak didiknya.

“Servisnya dari Samator kita receive berkali-kali tertinggal itu mungkin sampai 7 poin dan kita tertekan disitu bahkan kita servis mulai gagal dan gagal lagi itu jadi tekanan bagi kami sendiri, ” ujarnya dalam Press Conference pada awak media usai laga.

Ia juga mengatakan bahwa Medan Falcons masih memiliki peluang terbuka untuk masuk final jika mendapatkan poin penuh pada laga putaran selanjutnya.

” Jadi kalau misalnya kita bisa ambil dengan poin penuh kita bisa mengumpulkan poin itu 7, jadi untuk sementara ini kesempatan Medan Falcons untuk masuk final masih terbuka,” tutupnya.

Medan Falcons Tirta Bhagasasi akan menjalani laga berikutnya di pekan ketiga Proliga 2026 yang akan menjamu Tim Voli Putra, Lavani pada Kamis (22/1/2026) di GOR Sabilulungan Jarak Harupat, Bandung.

Artikel ini ditulis Nanda M Marbun, peserta program Maganghub Kemnaker di infocom.