Mantan Kapolres Tapanuli Selatan (Tapsel) AKBP Yasir Ahmadi meminta maaf soal pernyataannya sebelumnya yang menyebutkan bahwa wanita yang berada di dalam mobil dinas propam adalah pacar anak Plt Kasi Propam Polres Tapsel. Yasir menyebut yang disampaikannya itu hanya dugaan awal.
Untuk diketahui, Yasir menyampaikan pernyataan itu saat dirinya masih menjadi Kapolres Tapsel. Per hari ini, Yasir sudah mengemban jabatan baru sebagai Kabag RBP Rorena Polda Sumut.
“Saya mohon maaf jika salah dalam penyampaian kemarin, karena hanya dugaan awal pada saat diwawancara,” kata Yasir, Rabu (9/7/2025).
Yasir mengatakan bahwa setelah didalami, wanita berinisial LS (21) itu adalah guru AP (16), anak Plt Kasi Propam Polres Tapsel Iptu A. Hal itu, kata Yasir, sesuai dengan apa yang disampaikan Kabid Humas Polda Sumut Kombes Ferry Walintukan saat konferensi pers sebelumnya.
“Jadi, saya mengklarifikasi keterangan saya kemarin bahwa yang saya sampaikan itu adalah dugaan awal. Setelah didalami, ternyata status sebenarnya wanita dalam mobil itu adalah guru anak kasi propam. Jadi, apa yang disampaikan kabid humas tersebut bahwa itu adalah gurunya, itulah yang sebenar-benarnya setelah dilakukan pedalaman,” pungkasnya.
Sebelumnya diberitakan, ada satu unggahan video yang menunjukkan saat AKBP Yasir Ahmadi mengungkapkan bahwa sosok wanita yang berada di mobil dinas propam adalah pacar dari AP.
Berdasarkan unggahan yang dilihat infoSumut, terlihat saat AKBP Yasir tengah memberikan keterangan pers kepada sejumlah media. Lalu, saat proses wawancara itu, ada yang menanyakan soal sosok wanita yang bersama dengan AP tersebut. Yasir pun menjawab bahwa itu adalah pacar AP.
“Itu pacar anaknya, anaknya Pak Kasi Propam,” demikian kata Yasir dalam video itu.
Pada slide selanjutnya, ada video saat Kabid Humas Polda Sumut Kombes Ferry Walintukan menyampaikan konferensi pers di Polda Sumut yang juga menjelaskan soal sosok wanita itu. Berbeda dengan Yasir, Ferry menyatakan bahwa wanita itu adalah guru AP.
“Keterangan berbeda dua perwira menengah di Sumut soal wanita di mobil dinas. Kabid humas sebut gurunya, kapolres sebut pacarnya,” tertulis di narasi unggahan tersebut.