Aston Villa Intip Peluang Rekrut De Bruyne

Posted on

Aston Villa dilaporkan turut memantau gelandang Manchester City Kevin De Bruyne. Mereka pun mengintip peluang karena bukan satu-satunya klub yang berminat dengan pemain asal Belgia tersebut.

Dilansir infoSport, Sky Sports menulis bahwa Aston Villa telah menggelar rapat membahas soal peluang mendatangkan De Bruyne. Sebab pada 4 April lalu sang pemain telah mengumumkan akan pergi meninggalkan City begitu kontraknya habis di akhir musim ini.

Tak cuma Aston Villa, pemain 33 tahun itu juga dipantau sejumlah klub Premier Leagu. Peluang De Bruyne untuk tetap bertahan di Inggris cukup terbuka, sebab tiga anaknya tumbuh di negara tersebut.

Selain klub-klub Liga Inggris, ada empat tim MLS yang juga berminat dengan mencari tahu syarat kontrak dan permintaan gaji De Bruyne, yakni Inter Miami, New York City FC, Chicago Fire, dan DC United. Sedangkan di Italia, ada Como yang turut ikut mengecek kemungkinan merekrut sang pemain.

De Bruyne akan meninggalkan City secara bebas transfer usai kontraknya tak diperpanjangan. Ia sudah 10 tahun berseragam Manchester City.

Ia datang saat The Citizens masih dilatih Manuel Pellegrini. Namun penampilannya kian bersinar di bawah arahan Pep Guardiola.

Bersama City, ia berhasil mencetak 107 gol dan 177 asis dalam 417 penampilan . 16 trofi telah disumbangkan olehnya, termasuk enam gelar Liga Inggris dan satu trofi Liga Champions.

Aston Villa sendiri sedang tampil menanjak sejak ditangani Unai Emery. Musim ini, mereka mampu mencapai perempatfinal Liga Champions dan bersaing untuk finis lima besar di Liga Inggris. Mereka juga sudah melaju ke semifinal Piala FA dan akan bertemu Crystal Palace akhir pekan ini.

Baca selengkapnya