Benarkah Juergen Klopp Akan Jadi Pelatih Real Madrid Musim Depan?

Posted on

Juergen Klopp tengah ramai diberitakan akan menjadi pelatih Real Madrid musim depan. Namun, agennya menegaskan bahwa Klopp merasa nyaman dan senang dengan pekerjaannya saat ini di Red Bull.

Setelah resmi meninggalkan Liverpool pada akhir musim lalu, Klopp memulai peran barunya sebagai Direktur Sepakbola Global Red Bull sejak Januari. Meski tugas barunya tak sepadat saat menangani Liverpool selama sembilan tahun, Klopp disebut-sebut kurang menikmati rutinitas di balik meja atau perjalanan ke berbagai negara untuk mengawasi klub-klub Red Bull.

Rumor pun berkembang bahwa Klopp mempertimbangkan kembali ke dunia kepelatihan. Nama Real Madrid dan Timnas Brasil langsung dikaitkan dengannya, mengingat kedua tim itu sedang mencari pelatih baru.

Madrid dikabarkan akan berpisah dengan Carlo Ancelotti, yang diincar oleh Brasil untuk menggantikan Dorival Junior. Dengan segudang pengalaman di Jerman dan Inggris, Klopp dinilai cocok untuk membawa Madrid kembali ke puncak kejayaan.

Namun, sebelum spekulasi itu meluas, agen Klopp, Marc Kosicke, langsung membantah. Ia menyebut bahwa meskipun ada minat dari sejumlah klub dan tim nasional besar, Klopp tidak berencana melatih tim mana pun musim depan, termasuk Real Madrid dan Brasil.

“Saya tahu bahwa ada ketertarikan dari beberapa klub top Eropa dan timnas kepada Klopp. Namun, dia sama sama sekali tidak berminat jadi pelatih musim depan. Tidak di Real Madrid maupun Timnas Brasil,” ujar Kosicke seperti dikutip infoSport dari Sports.

Kosicke menegaskan bahwa Klopp bahagia dengan posisi yang diembannya saat ini di Red Bull dan masih terikat kontrak di sana.

“Juergen bahagia dengan perannya sebagai direktur global Red Bull dan masih terikat kontrak. Cukup itu saja.” tambahnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *