Bocah inisial ZN (13), siswa sekolah menengah pertama (SMP), meninggal dunia setelah tertimpa pohon tumbang di Tanggal, Kelurahan Sitamiang Baru, Kecamatan Padangsidempuan Selatan, Kota Padang Sidempuan. Saat kejadian, korban masih mengenakan seragam sekolah.
Haris Afrilia Lubis, warga Padangsidempuan, mengatakan bahwa korban sedang berteduh di bawah pohon saat hendak pulang dari sekolah menuju rumahnya. Namun, secara tiba-tiba pohon besar yang berada di pinggir jalan tersebut tumbang dan menimpa tubuh korban.
“Korban baru pulang sekolah dan berteduh di bawah pohon untuk menghindari terik matahari. Tiba-tiba pohon besar itu tumbang dan mengenai korban yang masih mengenakan seragam sekolah,” kata Haris.
Warga yang menyaksikan peristiwa tersebut segera melakukan evakuasi dengan alat seadanya. Kemudian membawa korban ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan medis.
“Warga yang melihat kejadian langsung mengevakuasi korban dan membawanya ke rumah sakit,” tuturnya.
Kasi Humas Polres Asahan, AKP Kenbon Sinaga, mengatakan bahwa peristiwa tersebut terjadi pada Rabu (14/1/2026). Korban yang tertimpa pohon langsung dibawa ke rumah sakit.
“Korban dibawa ke RSUD Padangsidempuan oleh Lurah Batunadua Jae untuk mendapatkan penanganan medis. Namun, setelah dilakukan pemeriksaan oleh pihak rumah sakit, korban dinyatakan meninggal dunia,” ungkapnya kepada infoSumut, Rabu (14/1).







