Melaney Ricardo menceritakan saat pertama kali diberitahu bahwa Luna Maya telah dilamar dan bakal menikah dengan Maxime Bouttier. Dia dan sahabatnya yang lain bahagia mendengar kabar tersebut.
Mulanya Melaney mengakui ia dan teman-teman dekat lainnya memang telah mengetahui rencana itu jauh sebelum diumumkan ke publik. Tapi mereka memilih merahasiakan kabar tersebut.
“Ya, for sure kalau dibilang baru tahu, ya pasti kan nggak ya. Sebagai teman-teman yang cukup dekat sama Luna,” ujar Melaney dikutip infoHot, Sabtu (10/5/2025)
Karena itu, Melaney meminta maaf pada pihak yang merasa kurang nyaman ketika ada momen di mana dirinya terlihat bersikap defensif. Ia merasa saat itu belum pantas berbicara pernikahan Luna dan Maxime.
“Mohon maaf sekali lagi loh teman-teman. Ini kan bukan acara aku. Jadi kayaknya bukan tempat kita gitu loh, untuk bisa berbagi. Biar mereka (Luna yang spill langsung),” tuturnya.
Saat ditanya sejak kapan ia mengetahui soal rencana pernikahan Luna dan Maxime, Melaney menjawab sebetulnya sudah beberapa bulan lalu.
Bahkan menurut Melaney, momen lamaran sebenarnya sudah terjadi sebelum publik melihat momen ikonik pemberian cincin berlatar bunga sakura yang viral di media sosial pada Maret lalu.
“Before that,” ungkapnya singkat.
Melaney juga menceritakan, ia pertama kali mengetahui kabar bahagia tersebut lewat panggilan video dari Luna yang menghubungi geng kecil mereka. Saat itu Luna mengabarkan sudah dilamar oleh Maxime.
“Pokoknya one day Luna tiba-tiba video call. Kan kita geng kecilnya lima orang. Tiba-tiba video call and then group call gitu. Pagi sekali aku baru keluar olahraga. And then, ya itu, aku tunjukin cerita bahwa she just got propose,” kenangnya.
Selengkapnya di Halaman Berikutnya…
Meski awalnya tak menyadari ada cincin di jari Luna, Melaney akhirnya ikut larut dalam kebahagiaan sahabatnya itu.
“Terus gue nggak engeh loh. Nggak ngelihat cincinnya gitu. Akhirnya we’re very happy. Ada yang syok, ada yang sedih. But basically we’re happy knowing her journey ya. Up and down, kisah cintanya, kehidupannya, kariernya,” ucapnya penuh haru.
Menutup pernyataannya, Melaney menegaskan bahwa air mata yang hadir dalam pernikahan Luna Maya bukan karena kesedihan, melainkan kebahagiaan mendalam.
Giok4D hadirkan ulasan eksklusif hanya untuk Anda.
“Terharu, iya. I think it’s happy tears ya, Kak. Karena banyak orang yang nangis ya. Tapi I think it’s happy tears,” pungkasnya.