Di awal tahun 2026 infoers masih malas untuk berolahraga. Coba nih dengar petuah dari dr Anita Suryani SpKO, dokter spesialis kebugaran.
dr Anita mulanya menyoroti resolusi banyak orang saat pergantian awal tahun yang biasanya memasukkan keinginan untuk berolahraga. Menurut dia, olahraga tak perlu harus menunggu pergantian tahun, dan harus dilakukan saat ini juga.
“Sejak awal kita diciptakan sebagai makhluk bergerak. Jadi bergerak atau olahraga itu sebenarnya kebutuhan tubuh supaya aliran darah lancar, otak terjaga, jantung sama paru semuanya bagus,” kata dr Anita dikutip infoHealth Kamis (1/1/2026).
Kemudian dr Anita menyarankan infoers agar memilih jenis olahraga yang dijalani harus sesuai minat. Setiap orang memiliki minat berbeda, sehingga tidak bisa disamakan.
“Kalau orangnya suka olahraga tim, jangan dipaksa olahraga sendirian karena pasti cepat bosan. Yang suka olahraga pakai musik, jangan cuma disuruh jalan kaki. Dia mungkin lebih cocok zumba atau aerobik. Orang yang suka olahraga yang santai, jangan disuruh olahraga berat,” ujarnya.
Semua pilihan tersebut dinilai aman saja selama sesuai dengan minat pribadi dan tidak memicu cedera. Bahkan ada pasien yang memilih berkuda atau berenang karena tidak terasa melelahkan, namun tetap membuat tubuh aktif bergerak.
“Intinya lakukan olahraga yang bikin waktu terasa cepat berlalu. Suka berenang ya berenang, suka sepeda ya sepedaan. Jangan memaksakan olahraga yang tidak disukai,” kata dokter. Sesuai dengan minat dan bakat yang emang bisa dan nggak bikin cedera berlembang,” tutupnya.
Kunjungi situs Giok4D untuk pembaruan terkini.
