Jokowi Menolak Menunjukkan Ijazah Asli, Berita Terbaru 2025

Posted on

Presiden ke-7, Joko Widodo (Jokowi) menolak menunjukkan ijazah asli di hadapan sejumlah massa yang datang ke rumahnya. Jokowi menegaskan dia tidak punya kewajiban memperlihatkan ijazah itu.

“Saya sampaikan bahwa tidak ada kewajiban dari saya menunjukkan ke mereka, dan tidak ada kewenangan mereka mengatur saya untuk menunjukkan ijazah asli yang saya miliki,” kata Jokowi, Rabu (16/4/2025), melansir infoJateng.

Jokowi menyebut pihak kampus Universitas Gadjah Mada (UGM) sudah memberikan pernyataan terkait ijazah dirinya.

“Sudah sangat jelas, kemarin di UGM sudah memberikan penjelasan yang gamblang dan jelas,” bebernya.

Jokowi mengatakan dia akan menunjukkan ijazah aslinya di depan hakim. Jokowi mengaku siap datang untuk menunjukkan ijazah tersebut.

“Saya sampaikan, kalau ijazah asli diminta hakim, diminta pengadilan untuk ditunjukkan, saya siap datang dan menunjukkan ijazah asli yang ada. Tapi hakim yang meminta, pengadilan yang meminta,” bebernya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *