Panitia Seleksi Umumkan 3 Nama Calon Dewan Pengawas Perumda Tirtanadi Sumatera Utara

Posted on

Panitia Seleksi (Pansel) resmi mengumumkan tiga nama teratas calon anggota Dewan Pengawas Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Tirtanadi Sumatera Utara, berdasarkan hasil uji kelayakan dan kepatutan. Dua dari tiga nama tersebut diketahui merupakan bagian dari tim sukses Gubernur Sumut Bobby Nasution dalam Pilgub 2024.

Pengumuman tersebut tertuang dalam surat Pansel bernomor: 10/PANSEL-BUMD/2025, yang ditandatangani oleh Ketua Pansel sekaligus Pj Sekda Sumut, Effendy Pohan, pada Senin (14/4/2025).

“Tentang hasil penilaian uji kelayakan dan kepatutan seleksi dewan pengawas Perusahaan Umum Daerah Tirtanadi Pemerintah Provinsi Sumatera Utara,” demikian tertulis di surat yang dilihat, Senin (14/4/2025).

Surat itu memuat hasil penilaian terhadap seleksi calon Dewan Pengawas Perumda Tirtanadi milik Pemprov Sumut tersebut. Ketiga kandidat yang lolos seleksi dijadwalkan menjalani tahapan wawancara akhir pada hari yang sama di Kantor Gubernur Sumatera Utara.

Tiga nama yang diumumkan lolos ke tahap akhir adalah Yudha Johansyah, Andi Atmoko H Panggabean IR dan Tetty Mahyuni. Sebelumnya Tetty menjabat sebagai Kepala Divisi SDM di Perumda Tirtanadi.

Sementara Yudha diketahui pernah menjabat sebagai Koordinator Juru Bicara Tim Pemenangan Bobby-Surya di Pilgub 2024, dan Andi Atmoko merupakan Wakil Bendahara di Tim Pemenangan Bobby-Surya.

Sebelumnya, Pansel telah merilis hasil seleksi administrasi yang mencakup 13 nama calon Dewan Pengawas Tirtanadi melalui surat nomor: 06/PANSEL-BUMD/2025, juga ditandatangani Effendy Pohan.

Setelah lolos seleksi administrasi, para kandidat melanjutkan ke tahapan berikutnya, yaitu psikotes, uji kompetensi, penulisan dan presentasi makalah, serta wawancara. Seluruh tahapan berlangsung sejak Rabu (9/4) di Universitas Sumatera Utara (USU) dan Kantor Gubernur Sumut.

Berikut daftar lengkap 13 calon Dewas Perumda Tirtanadi yang ikut seleksi: