Sebuah truk yang mengangkut CPO menabrak rumah warga di Indarung, Kota Padang Sumatera Barat. Balita yang sedang tertidur lelap tewas akibat truk yang menabrak rumah tersebut.
Kapolsek Lubuk Kilangan, Kompol Sosmedya, mengatakan, peristiwa itu terjadi dini hari tadi sekitar pukul 01.30 WIB. Ia menyebut truk CPO dengan nomor polisi BA 9836 BO sedang melaju dari arah Solok, setiba di lokasi, truk yang dikemudikan Bisriendra Nardi (44 tahun) itu tidak terkendali hingga menabrak rumah warga.
“Di lokasi, truk tidak terkendali. Menabrak jembatan, pembatas jalan dan menabrak rumah,” jelas Kapolsek saat dikonfirmasi infoSumut, Rabu (23/4/2025).
Akibat kejadian tersebut, dua Balita bernama Harpan Masegaf (5 tahun) dan Kalia Valisa (2 tahun) meninggal di tempat. Sementara Yuliana (31 tahun), orang tua kedua Balita dan saudaranya Muhammad Rafa (10 tahun) mengalami luka.
“Dua Balita meninggal dunia, tiga lainnya mengalami luka, termasuk sopir truk yang mengalami patah di bagian bahu,” kata Sosmedya.
Korban saat ini sudah dibawa ke rumah sakit terdekat untuk penanganan medis, sementara truk masih belum dievakuasi dari tempat kejadian.
Kasus kecelakaan tersebut kini dalam penyelidikan Satlantas Polresta Padang.