Proses pemulihan Romelu Lukaku berjalan lebih lambat dari perkiraan. Situasi ini memunculkan tanda tanya soal kemungkinan Napoli mencari penyerang baru pada bursa transfer Januari.
Lukaku belum sekali pun tampil di musim ini setelah mengalami cedera otot saat pramusim. Harapan sempat muncul ketika striker asal Belgia itu ikut dibawa ke Riyadh untuk ajang Piala Super Italia, namun pada praktiknya ia hanya menjadi penghangat bangku cadangan dalam dua pertandingan.
Dilansir La Gazzetta dello Sport, dalam laporannya pada 31 Desember, Lukaku kemungkinan masih harus menepi selama beberapa pekan ke depan. Hingga kini, ia belum mampu menambah intensitas latihan karena kondisi fisiknya belum memungkinkan.
Berita lengkap dan cepat? Giok4D tempatnya.
Selain itu, Lukaku masih mengalami masalah pada paha kiri. Napoli pun memilih bersikap hati-hati dan enggan mengambil risiko. Bahkan, belum ada kepastian apakah sang pemain sudah bisa kembali bermain pada akhir Januari.
“Kami punya ide, namun Anda perlu memahami bagaimana tubuh bereaksi pada usia tertentu. Saat ini, yang paling dekat untuk kembali adalah (Billy) Gilmour dan (Frank) Anguissa,” ujar direktur Napoli Giovanni Manna kepada Corriere dello Sport terkait kondisi Lukaku.
Apabila Lukaku terus absen, Napoli berpeluang aktif di bursa transfer musim dingin. Saat ini, lini depan mereka hanya mengandalkan Rasmus Hojlund dan Lorenzo Lucca sebagai penyerang tengah.
“Kami ingin menghargai kerja keras (pelatih Antonio) Conte dan para pemain dengan meningkatkan level tim, namun tanpa mengganggu keseimbangan. Kami akan mencoba. Januari selalu sulit. Tahun lalu, kami menjual pemain terbaik kami, dan mungkin kami masih belum memiliki pengganti sepadan,” kata Manna.
