Seorang influencer wanita di Dallas, Amerika Serikat, mencoba tren diet karnivora yang sedang viral. Karena hal itu, dia harus berakhir di rumah sakit dengan kondisi kesehatan yang serius.
Wanita bernama Eve Catherine (23) bercerita awal mula kondisinyai sampai mengalami kondisi masalah ginjal yang serius.
Eve setiap harinya hanya sarapan dengan makan telur, makan siang dengan yogurt protein tinggi, dan steak daging sapi untuk makan malam. Semua awalnya berjalan baik, sampai akhirnya timbul masalah.
Saat pemeriksaan rutin, diketahui kadar protein dalam urine Eve sangat tinggi. Sampai puncaknya, dia mengalami gejala yang meyakitkan.
“Suatu hari, saya terbangun dan mendapati diri saya kencing darah,” sebut Eve dikutip infoHealth lewat media sosial TikTok.
Eve pun langsung dibawa ke rumah sakit untuk mendapat perawatan. Dia diberikan morfin untuk meredakan nyeri hebat, sampai berhasil mengeluarkan batu ginjal.
Eve, usai hal itu, secara terbuka mengkritik dan menyebutnya sebagai sebuah ‘tindakan yang bodoh’. Dia menyebut kecanduan asupan protein hingga membahayakan kesehatannya.
Meski banyak yang memamerkan hasil dari diet karnivora, termasuk para influencer, kasus ini menjadi pengingat bahwa tren diet tidak selalu aman secara medis. Perlu adanya konsultasi dengan ahlinya untuk mengatahui pola seperti apa yang cocok dengan tubuh.
Artikel ini sudah tayang di infoHealht, baca selengkapnya di .
