Pemeran di Film ‘Wicked: For Good’, Lengkap dengan Sinopsisnya

Posted on

Film musikal berjudul “Wicked: For Good”, sekuel dari “Wicked”, sebentar lagi hadir di layar bioskop tanah air. Dibintangi oleh Cynthia Erivo dan Ariana Grande dengan plot yang lebih menarik perhatian.

Berdurasi 138 menit, film yang tayang pada 19 November 2025 itu disutradarai sosok Jon M. Chu. Artikel infoSumut berikut menyajikan sinopsis dan pemeran di film “Wicked: For Good” yang akan tayang di bioskop.

Film “Wicked: For Good” bercerita tentang kisah yang sebelumnya tidak terungkap dari para penyihir Oz. Mereka adalah Elphaba yakni penyihir jahat dari barat dan Glinda yang merupakan sosok penyihir baik dari utara.

Masing-masing penyihir tersebut diuji ketika memperoleh identitas baru. Elphaba si berkekuatan besar menolak ketidakadilan di Emerald City dan perjuangannya dianggap sebagai ancaman oleh pemerintah negeri Oz.

Sementara itu, Penyihir Glinda lebih diterima di masyarakat luas dan menjadi tokoh publik penting yang akan segera menikahi Pangeran Fiyero. Namun, seorang gadis misterius dari Kansas tiba-tiba saja muncul.

Kedua penyihir yang bersahabat itu pun harus menghadapi masa lalu mereka dan kembali bersatu sekali lagi untuk mengubah dunia mereka selamanya. Persahabatan mereka naik turun saat berada di posisi yang bertentangan.

Di bawah ini merupakan daftar pemain film “Wicked: For Good” 2025.

· Cynthia Erivo sebagai Elphaba

· Ariana Grande sebagai Glinda

· Jeff Goldblum sebagai The Wonderful Wizard of Oz

· Michelle Yeoh sebagai Madame Morrible

· Jonathan Bailey sebagai Fiyero

· Ethan Slater sebagai Boq

· Marissa Bode sebagai Nessarose

· Bowen Yang sebagai Pfannee

· Bronwyn James sebagai Shenshen

· Adam James sebagai Mr. Upland

· Scarlett Spears sebagai Young Galinda

· Mark Wilkinson sebagai Ozian

· Erin Battle sebagai Autograph Hunter

· Emily Tierney sebagai Ensemble

· Michael Guarnera sebagai Gale Force Captain

· Ricardo Ludgero Souza sebagai Munchkin

· Carl Parris sebagai Emerald City Citizen

· Rehema Muthamia sebagai Winkie

· dan lainnya

Demikian sinopsis dan pemeran di film “Wicked: For Good” yang akan tayang di bioskop. Apakah kamu tertarik menontonnya, infoers?

Sinopsis Film Wicked: For Good

Pemeran di Film Wicked: For Good