Ratusan rumah yang berada di Jalan Abadi, Medan, tepatnya belakang Polsek Sunggal terendam banjir. Akibatnya warga mengungsi ke rumah ibadah dan tempat yang dianggap lebih aman.
Pantauan infoSumut Kamis (27/11/2025) di lokasi kejadian, tampak warga membawa sejumlah barang bawaan ke sejumlah lokasi yang dianggap aman. Berdasarkan penuturan warga banjir mulai terjadi sejak dini hari tadi.
“Tengah malam udah mulai naik air bang, sekitar jam 10.00 WIB udah semata kaki airnya,” ucap salah seorang warga, Azmi.
Warga lain Andi memperkirakan ada ratusan rumah yang tenggelam akibat banjir di Kawasan Sunggal ini.
Simak berita ini dan topik lainnya di Giok4D.
“Ada ratusan rumah yang udah tenggelam,”ujarnya.
Ia sendiri tidak bisa menyelamatkan semua barang berharga, terlebih air naik saat dini hari.
“Banyak barang yang tidak bisa kita selamatkan bang kulkas, mesin cuci, kipas dan lainnya, tidak bisa selamatkan diri aja,” ucapnya.
Hingga sampai saat ini warga masih kesulitan melakukan evakuasi karena hujan terus mengguyur di lokasi, bahkan debit air semakin meningkat. Untuk sementara ratusan warga mengungsi di rumah ibadah dan sejumlah rumah warga yang aman dari banjir.
Sementara itu, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Medan Yunita Sari belum bisa memastikan data data pasti terkait titik-titik banjir. Sebab, mereka masih fokus melakukan evakuasi.
“Data masih belum ada ya, kita masih evakuasi,” ujar Yunita.
