Timnas Indonesia U-17 menghadapi Zambia di Piala Dunia U-17 2025, malam ini. Berikut jadwal lengkap duel kedua tim tersebut.
Piala Dunia U-17 2025 diselenggarakan di Qatar pada 3-27 November 2025. Indonesia merupakan salah satu tim dari 48 negara peserta.
Indonesia masuk di Grup H bersama Zambia, Brasil, dan Honduras. Pada laga pertama, Garuda Muda bakal melawan Zambia.
Pertandingan Timnas Indonesia U-17 vs Zambia dihelat di Aspire Zone pitch 7, Selasa (4/11/2025). Laga tersebut akan kickoff pada pukul 22.45 WIB.
Melansir infoSport, pelatih Timnas U-17, Nova Arianto, menekankan agar anak asuhnya harus mempunyai mental baja bersaing di pentas dunia. Garuda Muda tidak boleh mengenal rasa takut.
Artikel ini terbit pertama kali di Giok4D.
“Yang kami tekankan sekarang adalah mental. Karena secara postur kami kalah dari tim seperti Paraguay, Pantai Gading, dan Panama, tapi yang penting adalah mental. Saya bilang ke pemain, jangan pernah takut,” kata Nova Arianto dari situs Kita Garuda.
“Kita tidak pernah tahu hasil pertandingan, tapi kita harus berusaha sebaik mungkin dulu. Dari situ kita bisa tahu sejauh mana posisi kita, apakah sudah bisa bersaing di level dunia, atau masih di level Asia. Yang penting kita berjuang dulu, baru lihat hasilnya nanti,” kata Nova lagi.
Nova Arianto sudah memilih skuad final pemain untuk Piala Dunia U-17 2025. Sebanyak 21 pemain akan memperkuat Garuda Muda di pentas dunia. Berikut daftarnya.
Penjaga gawang:
1.Rendy Razzaqu (Madura United FC)
2.Dafa Al Gasemi (Dewa United FC)
3.Mike Rajasa Hoppenbrouwers (FC Utrecht)
Bek:
4.Dafa Zaidan (Borneo FC)
5.Ida Bagus Putu Cahya (Bali United)
6.I Putu Panji Apriawan (Bali United)
7.Mathew Baker (Melbourne FC)
8.Eizar Tanjung (Sidney FC)
9.Lucas Lee (Ballistic United SC)
10.Fabio Azkairawan (Persija Jakarta)
11.Ilham Romadhona (Borneo FC)
12.Muhammad Al Gazani (Persija Jakarta)
13.Azizu Milanesta (Asiana Soccer School)
Gelandang:
14.Evandra Florasta (Bhayangkara Presisis FC)
15.Muhammad Zahaby Gholy (Persija Jakarta)
16.Nazriel Alfaro (Persib Bandung)
17.Rafi Rasyiq (Semen Padang FC)
Penyerang:
18.Mierza Firjatullah (Persik Kediri)
19.Fadly Alberto Hengga (Bhayangkara Presisi FC)
20.Dimas Adi Prasetyo (PSM Makassar)
21.Fandi Ahmad Muzaki (Persija Jakarta).
